SOTO BANDUNG



Bahan:
500 gram daging sandung lamur 
3.000 ml air 
2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
2 cm jahe, memarkan
150 gram lobak, diiris tipis, rebus
2 sendok makan garam 
1½ sendok teh gula pasir 
1 blok kaldu sapi 

Bumbu halus:
12 butir bawang merah 
6 siung bawang putih 
1 sendok teh merica 

Bahan pelengkap:
2 tangkai seledri, iris
50 gram kacang kedelai, goreng
3 sendok makan bawang goreng 
cuka 

Cara membuat:
Rebus daging, air, dan bumbu halus sampai matang. Angkat dan potong 2x2. Ukur kaldunya. Tambahkan air hingga menjadi ml 2.300 ml.

Rebus lagi daging, serai, dan jahe sampai mendidih.

Masukkan lobak, garam, kaldu sapi, dan gula pasir. Masak sampai matang. Angkat.

Sajikan dengan pelengkap.

untuk 6 porsi

Sumber: Bonus Tabloid Saji

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment